5 Resep kopi latte menjadi sajian segar blog aneka minuman kali ini. Kelima resep tersebut merupakan kombinasi dari berbagai bahan-bahan terbaik dengan takaran seimbang.
#1. Orange Lover’s Latte
Bahan :
- 4 sendok makan kopi bubuk
- 400 ml air
- 400 ml susu cair hangat
- 2 buah jeruk sunkust, ambil KULIT saja, potong korek api
- 150 ml sirup jeruk atau jus jeruk
- 100 gr coklat putih masak
- 4 sendok makan whipped cream kocok.
Cara Membuat :
- Rebus air, sirup jeruk, kulit jeruk, dan coklat putih masak sampai mendidih.
- Tambahkan kopi bubuk, aduk rata, kemudian tuang susu cair.
- Hias dengan whipped cream dan kulit jeruk
- Hidangkan untuk 6 porsi
Baca juga : 5 Resep Kopi Tubruk Spesial
#2. Sweet Delight Latte
Bahan :
- 4 sendok makan kopi
- 400 ml air panas
- 400 ml susu cair hangat
- 200 ml krim kental
- 2 sendok makan sirup jeruk
- 2 sendok makan sirup coklat
Cara Membuat :
- Tim krim kental dan susu cair sampai panas dan berbuih, kemudian tuang ke dalam gelas.
- Seduh kopi bubuk dengan air panas, tambahkan kedua macam sirup kemudian aduk rata
- Tuang ke dalam gelas berisi campuran susu aduk memutar.
- Sajikan untuk 4 porsi
#3. Shimmy Layer Latte
Bahan :
- 4 sendok makan kopi bubuk
- 200 ml air panas
- 1600 ml susu cair hangat
- 4 sendok makan sirup jeruk
- 4 sendok makan sirup strawberry
- 4 sendok makan sirup coklat
- 100 ml selai blueberry
- 6 sendok makan whipped cream kocok
Cara Membuat :
- Seduh kopi bubuk dengan air panas, sisihkan
- Bagi EMPAT bagian susu, satu bagian campur dengan sirup strawberry, satu bagian dengan sirup jeruk, satu bagian dengan sirup coklat, dan satu bagian dengan air kopi.
- Tuangkan selai blueberry ke dasar gelas saji, kemudian berturut-turut campuran sirup jeruk, campuran sirup coklat, campuran sirup strawberry dan air kopi.
- Hias dengan whipped cream kocok.
- Hidangkan untuk 10 porsi
#4. Dream Choco Latte
Bahan :
- 4 sendok makan kopi bubuk
- 300 ml air panas
- 700 ml krim kental
- 4 sendok makan sirup coklat
- 100 gr coklat masak, cairkan
- 1 sendok teh kayu manis bubuk
Cara Membuat :
- Seduh kopi bubuk dengan air panas, tambahkan coklat masak cair, sirupcoklat, dan kayu manis bubuk, aduk rata
- Tuang krim, dan taburi dengan kayu manis bubuk yang dibentuk sesuai selera
- Sajikan untuk 6 porsi.
#5. Pumpkin Latte Coffee
Bahan :
- 2 sendok makan kopi bubuk
- 600 ml air panas
- 2 sendok LABU KUNING
- 500 ml susu cair
- 2 sendok makan ekstrak vanili
- Satu sendok teh kayu manis
- 4 sendok makan gula palem
- 2 sendok makan biji kacang labu
Cara Membuat :
- Campur susu cair dan labu kukus, panaskan sampai hampir mendidih
- Tambahkan vanili, gula palem, dan kayu manis.
- Blender campuran susu sampai halus, kemudian tuang ke dalam gelas
- Seduh kopi bubuk dengan air panas, tuang ke dalam campuran susu, dan taburi dengan biji kacang labu.
- Sajikan untuk 4 porsi.
Demikian sajian 5 Resep Aneka Minuman Kopi Latte. Barangkali ada yang pas dengan selera anda.